News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Anas: Kang Saan dan Bli Pasek Korban 'Jilatokrasi' Demokrat

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

RUMAH PERUBAHAN INDONESIA - Mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum, deklarasikan Organisasi Masyarakat (Ormas) Pergerakan Indonesia, di Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu(15/9). Hadir dalam deklarasi sejumlah loyalis dan tokoh politik lintas partai. (Warta Kota/henry lopulalan)

TRIBUNNEWS.COM,  JAKARTA - Mantan Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, akhirnya angkat bicara mengenai pencopotan dua koleganya yang duduk di DPR RI dari partai berlambang bintang segitiga tersebut.

Kedua legislator yang dimaksud ialah Saan Mustopa dan Gede Pasek, Keduanya, dicopot dari jabatan mereka di DPR, Rabu (18/9/2013), bersama lima jabatan lain yang juga dirotasi.

Keterlibatan Saan dan Pasek di Perhimpunan Pergerakan Indonesia, yang didirikan Anas Urbaningrum, menjadi salah satu alasan utama pencopotan. Bagaimana tanggapan Anas?

"Ini bukan soal hadir di ormas Pergerakan. Mereka sudah diincar lama," kata Anas kepada Kompas.com, Rabu malam. Menurut dia, keterlibatan Saan dan Pasek di ormasnya hanya menjadi alasan untuk mencopot keduanya.

Menurut Anas, pencopotan ini hanyalah bukti ketidakmampuan Partai Demokrat menghargai kecakapan dan prestasi kader. "Ini adalah meritokrasi yang tersisih oleh 'jilatokrasi'," tegas Anas.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini