TRIBUNNEWS.COM, BANTEN - Kediaman Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah terlihat sepi, tidak ada penjagaan seperti yang sempat terlihat kemarin. Pagar rumah masih tertutup rapat dengan beberapa penjaga keamanan duduk di dalam pos mereka.
Padahal sebelumnya, Selasa (17/12/2013), beberapa orang berpakaian hitam dan mengenakan ikat kepala hitam khas pendekar Banten terlihat keluar masuk dari dalam rumah Atut.
Mereka melakukan penjagaan terhadap rumah Atut yang juga merupakan putri dari tokoh pendekar Banten H. Chasan Sochib.
Namun saat ini tidak terlihat orang-orang berpakaian hitam yang kemarin terlihat keluar masuk kediaman Atut.
Pantauan Tribunnews.com, saat ini situasi di rumah Atut terlihat sepi, tak terlihat satupun awak media di sekitar rumah Atut setelah sebelumnya sempat terjadi pembubaran paksa siaran langsung Metro TV di depan rumah Atut oleh orang tak dikenal.