News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kasus Hambalang

Saan dan Umar Tidak Diizinkan Besuk Anas di Rutan

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Gusti Sawabi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

SAAN MUSTOPA

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Legislator Partai Demokrat (PD), Saan Mustopa dan Umar Arsal tak diberi izin untuk menjenguk mantan Ketua Umum PD, Anas Urbaningrum yang mendekam di Rumah Tahanan KPK, Senin (13/1/2014). Keduanya merupakan loyalis Anas, namun yang diberikan kesempatan oleh KPK yakni para keluarga Anas dahulu untuk menjenguk.

"Masih keluarga. Jadi hari ini pertama dijenguk, jadi ini untuk keluarga inti dulu," kata Saan halaman kantor KPK.

Saan menjelaskan, koleganya baru bisa menjenguk Anas pada Kamis (16/1/2014). Kata Saan itu merupakan prosedur yang dibuat pihak Rutan KPK.

"Jadi baru besok (Kamis) itu sahabat, teman, semua itu baru bisa jenguk besok. Kita ikuti prosedur saja yang ditetapkan KPK," ujarnya.

Meski tidak bisa bertatap muka dengan Anas, Saan meyakini Anas dalam keadaan baik di Rutan KPK. Hal ini diketahuinya dari keluarga Anas yang menjenguknya.

"Hanya disampaikan beliau (Anas) sehat," katanya.

Hal senada disampaikan Umar Arsal. Dia juga mendapat imbauan yang sama dari pihak Rutan KPK. "Sekarang keluarga, besok-besok baru para sahabat ya," ujarnya.
Edwin Firdaus

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini