TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Ketua Dewan Pembina Gerindra, Prabowo Subianto selalu memiliki kesan mendalam jika membicarakan almarhum Suhardi. Sosoknya Suhardi yang sederhana dan jujur yang tak pernah lupa dari ingatan Prabowo.
"Yang berkesan, beliau (Suhardi) adalah orang yang sederhana. Orang yang benar-benar jujur," kata Prabowo di Nusantara Polo Club, Kranggan, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (20/9/2014).
Mantan Danjen Kopassus itu ingat saat pertama kali datang ke kediaman Suhardi. Pada saat itu, ia kebetulan ingin menumpang menggunakan kamar mandi di rumah Suhardi, dan ia terkejut karena WC yang digunakan masih bentuk tradisional.
"Waktu awal saya kenal beliau dan datang ke rumahnya lalu masuk ke kamar mandi. WC di kamar mandinya, WC jongkok. Boleh jadi itu bahan tertawaan ada seorang profesor masih pakai WC jongkok. Bagi saya ini bukti orang Indonesia hidup sejajar dengan janjinya," ujarnya.
Ia mengingatkan, bahwa masyarakat Indonesia saat ini hidup secara modern dengan gemerlapnya budaya barat yang banggakan materialisme dan menyanjung konsumerisme. Menurutnya, Suhardi merupakan sosok yang memperjuangkan nilai-nilai bangsa Indonesia.
"Itu yang saya lihat dari Prof Suhardi, yang menjunjung nilai kerakyatan, kejujuran, cinta tanah air. Beliau menghormati nilai-nilai budaya sendiri bukan budaya lain," ujarnya.