Menyambut imbauan itu, sontak anak-anak langsung berteriak "yah bapak, nanggung nih lagi makan. Masa suru pindah sih."
Namun karena kerumunan anak SMP itu lama pindah, Kapolda pun langsung menghampiri dan berbincang dengan mereka.
"Sudah tidak papa, lanjutkan makan siang dengan nasi kotaknya saja," kata Unggung.
Lebih lanjut, Pangdam Jaya Mayor Jendral TNI Agus Sutomo mengatakan saat keluar dari DPR/MPR rombongan presiden berjalan lancar. Tapi sesampainya di Semanggi langsung di stop massa.
"Jam 11.50 keluar dari DPR, 10 menit memutar di Slipi sampai di Semanggi di stop kerumunan warga. Saya sambil jalan berdoa agar lancar semuanya," ungkap Agus.
Menurut Agus, dari hasil pantauannya berjalan kaki, masyarakat masih bisa diatur. Dan baginya berjalan kaki adalah hal biasa.
"Ini sudah biasa, saya Kopassus dan beliau (Kapolda) Brimob biasa jalan dan renang," katanya.