News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Prahara Partai Golkar

Sekjen Golkar Sesumbar Ical Didukung 50 Persen Kader di Daerah

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sekretaris Jenderal Partai Golkar Idrus Marham dan Bendahara Umum Partai Golkar Setya Novanto (kiri-kanan) ketika menjadi saksi sidang lanjutan kasus dugaan suap pengurusan sengketa Pilkada dengan terdakwa mantan ketua MK Akil Mochtar di Pengadilan Tipikor Jakarta, Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (24/4/2014). Kedua penjabat Partai Golkar ini di cecer soal sengketa Pilkada Jawa Timur dengan pasangan yang diusung Golkar, Soekarwo dan Syaifullah Yusuf (KARSA). Warta Kota/henry lopulalan

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sekertaris Jenderal (Sekjen) Partai Golkar Idrus Marham mengklaim bahwa Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie bakal alias Ical kembali maju dalam pemilihan ketua umum periode 2015-2020.

Menurutnya, Ical didukung 50 persen di berbagai daerah untuk maju kembali menjadi ketua umum partai berlambang beringin itu.

"ARB (Ical) didukung 50 persen pemilik suara, jika ARB tidak maju, maka ARB tidak bertanggung jawab," kata Idrus kepada wartawan di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (14/11/2014).

Idrus yang mengaku kembali mendukung pencalonan ARB menjadi ketua umum, meskipun Ical belum mendeklarasikan diri.

"Saya bakal dukung Pak ARB," katanya.

Sejauh ini, sejumlah nama yang telah mendeklarasikan diri untuk maju sebagai calon ketua umum Golkar, antara lain Agung Laksono, Hajriyanto Y. Thohari, Zainuddin Amali, Agus Gumiwang, Airlangga Hartanto, M.S. Hidayat, dan Priyo Budi Santoso.

ARB sendiri menyiratkan siap maju jika banyak dukungan dari DPD I dan II terhadapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini