TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Usai terjadinya insiden baku tembak dan berujung kepada tewasnya satu orang terduga teroris, Densus 88 Mabes Polri terus melakukan pengejaran ke arah Pegunungan Sakina di Kabupaten Parimi, Poso, Sulawesi Tengah.
"Saat ini tim masih melakukan pengejaran terhadap OTK yang melarikan diri ke arah Pegunungan Sakina Jaya," ujar Kabag Penum Mabes Polri Kombes Pol Rikwanto, Jumat(3/4/2015).
Sebanyak 12 orang Orang Tidak Dikenal (OTK) yang diduga teroris dikejar oleh Densus 88 dan kontak senjata terus terjadi selama pengejaran tersebut.
Rikwanto melanjutkan kejadian bermula dari adanya informasi warga di Dusun 2 Desa Parigi yang melihat adanya kelompok OTK di pondoknya saat warga tersebut hendak salat Jumat ke masjid.
Karena takut, warga melapor ke Polres Parimo. Atas informasi itu, anggota Densus 88 langsung melakukan penyisiran ke arah pondok,tepatnya di Pegunungan Sakina Jaya.
"Salah satu OTK meninggal dunia dan saat ini korban diamankan di RS Parigi. Identitas belum diketahui," ungkap Rikwanto.