TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Indonesia sudah mendengar tentang dua pilot Indonesia yang dikabarkan bergabung dengan kelompok ISIS.
Juru Bicara Kemenlu, Arrmanatha Nasir (Tata) pihaknya sedang berkoordinasi dengan otoritas terkait laporan Australian Federation Police itu.
"Kami sudah dengar sore ini. Kami juga sudah minta tambahan information dari security di Indonesia dan perwakilan Indonesia di Australia," kata Tata di kantornya, Jakarta Pusat, Kamis (9/7/2015).
Menurut Tata, sebenarnya kasus ini hampir sama dengan kasus beberapa pekan lalu, di mana anggota polisi Indonesia asal Jambi dicurigai bergabung dengan ISIS dan dikabarkan tewas. Tapi Kemenlu telah memverifikasi dan ternyata tidak benar.
Sebagaimana diberitakan sejumlah media nasional pagi tadi, dua pilot Indonesia bernama Ridwan Agustin dan Tommy Abu Alfatih dicurigai telah bergabung dengan ISIS sebagaimana laporan disiarkan AFP.
BACA JUGA: Profil Dua Pilot Indonesia yang Gabung ISIS
Soal Penilaian Harian Beserta Kunci Jawaban Mapel Informatika Kelas 10 SMA/MA Materi Sistem Komputer
Latihan Soal & Jawaban PKN Kelas 1 SD Bab 2 Semester 1 Kurikulum Merdeka, Aku Anak yang Patuh Aturan