TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti memiliki pesan khusus untuk Komjen Anang Iskandar yang resmi menjabat sebagai Kabareskrim baru, menggantikan Komjen Budi Waseso yang kini menjabat sebagai Kepala BNN.
"Kabareskrim yang baru, saya perintahkan untuk melanjutkan kiprah Bareskrim sebagai garda terdepan dan ujung tombak Polri dalam penegakan hukum," tegas Badrodin, Senin (7/9/2015) di Mabes Polri.
Dalam bertugas menangani kasus, Anang juga diharapkan tetap mengedepankan transparansi dan profesional, serta memperhatikan nilai keadilan di masyarakat.
Jenderal bintang empat itu juga meminta agar Anang mempertegas komitmen Polri dalam mendukung kebijakan pembangunan nasional.
"Awasi segala bentuk penyimpangan dan penyalahgunaan yang menghambat pembangunan serta merugikan negara," tegasnya.