TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekretaris Kabinet, Pramono Anung mengungkapkan, ada kemungkinan Presiden Joko Widodo melantik Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang baru pada Senin pekan depan.
"Kalau suratnya hari ini atau besok masuk, maka pimpinan KPK Insya Allah dilantik Senin," ujar Pramono di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (18/12/2015).
Pramono mengatakan istana sudah melakukan komunikasi dengan Dewan Perwakilan Rakyat terkait rencana pelantikan lima pimpinan baru tersebut.
"Barusan Presiden harapkan meminta agar pimpinan KPK ini bisa segera dilantik. saya sudah berkomunikasi dengan pimpinan DPR dan juga Sekjen DPR," ucap Pramono.
Mengenai adanya keraguan publik terkait pimpinan baru ini, Pramono mengatakan hal itu sudah sering terjadi tiap kali ada pemimpin KPK yang baru.
Menurutnya, yang perlu dilakukan pimpinan baru ini yakni konsistensi dalam bekerja, sehingga menimbulkan kepercayaan publik.
"Selalu pimp baru kan ada keraguan publik. tapi kalau lihat track record, misalnya pak Agus Rahardjo, Basaria Pandjaitan, dan lain-lain, saya yakin mereka akan jawab keraguan publik dengan bekerja," kata Pramono.