News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Penangkapan Terduga Teroris

Terduga Teroris yang Ditangkap Densus 88 di Bekasi Terkait ISIS

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Densus 88 melakukan penggerebekan terduga teroris.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Kepala Polri Jenderal Badrodin Haiti membenarkan adanya penangkapan seorang terduga teroris di Bekasi, Jawa Barat, Rabu (23/12/2015).

Badrodin menyebutkan bahwa seorang terduga teroris tersebut terkait dengan kelompok radikal Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS).

"Sudah diketahui, ini ada hubungannya dengan yang di Suriah," ujar Badrodin saat ditemui di Kantor Menko Polhukam, Jakarta Pusat, Rabu (23/12/2015).

Badrodin tidak menyebutkan secara detail identitas terduga teroris tersebut.

Namun, dapat diketahui bahwa terduga teroris tersebut sedang mempersiapkan aksi teror yang akan dilakukan pada akhir Desember 2015.

Sebelumnya, tim dari Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri telah menangkap sembilan pelaku teror selama dua hari berturut-turut, yakni pada 18 dan 19 Desember 2015.

Kesembilan pelaku ditangkap di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

Mereka ditangkap karena diduga hendak melakukan aksi pada bulan Desember 2015 ini.

Target utama kelompok ini adalah tempat tertentu, orang tertentu, dan aliran lain yang dianggap berseberangan dengan aliran mereka.

Tempat tertentu yang dimaksud adalah kantor polisi dan tempat ibadah.

Sementara itu, orang tertentu yang dimaksud adalah pejabat Polri, pejabat Densus 88 Antiteror, pejabat Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), dan pejabat pemerintahan.

Penulis: Abba Gabrillin

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini