News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kabareskrim Baru

Komjen Anang Iskandar Pamitan Saat di Hari Ulang Tahunnya

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Komjen Pol Anang Iskandar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komjen Pol Anang Iskandar telah berpamitan kepada rekannya di Mabes Polri tepat saat merayakan ulang tahun ke-58 pada Rabu, 18 Mei lalu.

Pamitan disampaikan dalam acara internal nan sederhana di Gedung Bareskrim Polri,Jakarta.

Pensiun bagi Anang adalah kepastian bagi setiap aparatur negara.

"Bukan pergantian status yang menjadi persoalan.Maksimalisasi waktu kerja dan kinerja justru menjadi pencapaian," ujar Anang ketika itu.

Menurut Anang, apa yang sudah dilakukan seluruh jajaran Bareskrim Polri sejak dirinya menjabat pada 3 September 2016 lalu, menunjukkan grafik kerja dan kinerja yang justru menanjak.

Meski ia sendiri juga tidak menutup mata bahwa ada beberapa pekerjaan yang belum terselesaikan.

"Memang tak ada gading yang tak retak. Tapi bukan bagian yang retak itu yang menjadi fokusnya. Justru bagian yang masih mulus, sudah sepatutnya menjadi penilaiannya," ungkap Anang.

Anang yang tak lain anak tukang cukur dari Mojokerto ini juga menitipkan pesan kepada seluruh jajaran dan penggantinya agar membantu dan mendukung penuh kebijakan dan implementasi Kabareskrim yang baru.

"Tugas kita yang belum selesai adalah melakukan penegakan hukum dengan tujuan menyejahterakan masyarakat sesuai dengan tugas kita sebagai aparat negara," kata Anang ketika itu.

Dikatakannya, hal tersebut harus tetap dilakukan dengan cara memberikan keteladanan, melayani anak buah, menjadi konsultan yang solutif bagi anak buah, menjadi quality insurance, dan anti korupsi.

"Jangan sampai kunci kepercayaan yang sudah diserahkan oleh masyarakat, justru terpatahkan sehingga mengakibatkan tidak bisa pulang," ucapnya saat itu.

Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti telah menunjuk Irjen Pol Ari Dono Sukmanto untuk memimpin Bareskrim Polri.

Pengangkatan Irjen Ari Dono menggantikan Komjen Anang Iskandar sebagai Kabareskrim Polri ini berdasarkan Keputusan Kapolri nomor :KEP/536/V/2016 tanggal 27 Mei 2016. Dalam keputusan tersebut, Komjen Anang yang telah pensiun digantikan Irjen Ari Dono Sukmanto yang sebelumnya menjabat Wakabareskrim Polri. (tribunnews/ter/coz)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini