TRIBUNNEWS.COM - Kepala Badan Intelejen Negara (BIN) Sutiyoso belum mendapatkan laporan terkait potensi serangan balik kelompok radikal pascatewasnya dua terduga teroris, Santoso dan Muchtar
"Belum ada kalau sekarang. Justru kami ini menunggu malah," ujar Sutiyoso.
Menurut Sutiyoso, biasanya kelompok teroris itu akan mengendurkan aksinya jika ada bagian kelompok mereka yang disergap aparat.
Mereka biasanya tak langsung melakukan serangan balik atau memilih mundur untuk mengatur strategi.
"Biasanya, habis diserang begitu, tiarap dulu mereka," ujar Sutiyoso.
Namun demikian, Sutiyoso kembali menegaskan bahwa pihaknya bersifat menunggu aksi-aksi kelompok tersebut.
Ia memastikan aparat sudah bersiap untuk mengantisipasi serangan-serangan semacam itu.
"Pasukan kami sudah jauh lebih banyak dan lebih profesional dari mereka pastinya. Pastinya kami tunggu mereka," ujar Sutiyoso.