TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rachmawati Soekarnoputri menilai ada motivasi tertentu di balik penangkapan dan pemeriksaannya di Mako Brimob, Depok, Jawa Barat.
Rachmawati dan 10 orang lainnya ditangkap atas sejumlah tuduhan, salah satunya makar, pada 2 Desember 2016, menjelang aksi doa bersama di Monas, Jakarta Pusat.
"Motivasi di balik pemeriksaan, saya sendiri tidak mengerti tapi kalau insting politik saya, ini ada upaya pembusukan dari dalam," kata Rachmawati saat jumpa pers di kediamannya di Jalan Jatipadang Raya, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (7/12/2016).
Dia tidak menjelaskan apa maksud upaya pembusukan dari dalam itu.
Namun dia menyebut tuduhan makar terhadapnya tidak berdasar.
"Tidak ada upaya makar tapi dipaksakan seolah-olah kami ini suatu komplotan pemufakatan jahat yang katanya gitu ya, dan (itu) tidak berdasar sama sekali," ujar Rachmawati.
Ia menilai, ada upaya mengucilkan tokoh-tokoh kritis dari tengah masyarakat.
Ia bercerita, praktik itu pernah terjadi terhadap Bung Karno saat zaman penjajahan Belanda, untuk memenjarakan Bung Karno.
"Sebetulnya pola-pola ini yang saya lihat tidak beda jauh dengan saat penjajahan Belanda dulu. Zaman kita penjajahan Belanda dulu Bung Karno diberlakukan kayak gitu," ujar Rachmawati.(Robertus Belarminus)