News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Audiensi dengan AMPI, Luhut Ingatkan Generasi Muda Tak Termakan Isu Hoax

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

 TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-- Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) melakukan audiensi dengan Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Panjaitan. Audiensi dilakukan di Kantor Kemenko Maritim, Gedung BPPT, Jalan Husni Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (26/1/2017).

Menko Kemaritiman Luhut Panjaitan dalam pesannya kepada pengurus AMPI mengingatkan generasi muda dalam menghadapi informasi hoax yang kini marak berkembang di sosial media. Menurutnya, isu hoax saat ini sudah sangat merisaukan masyarakat.

"Untuk itu, kita mengimbau kepada pemuda Indonesia untuk cerdas dan tidak mudah termakan isu-isu hoax yang dapat memecah belah bangsa," kata Luhut.

Luhut berharap AMPI bisa menjadi contoh pemuda yang cerdas, yaitu anak muda yang selalu mengedepankan persatuan dan kesatuan bangsa demi menghadapi persaingan dimasa yang akan datang.

"Dan tentunya juga turut mempersiapkan generasi-generasi penerus yang unggul," pungkas Luhut.

Sementara, Ketua Umum DPP AMPI Dito Ariotedjo mengaku siap berperan aktif dalam mendukung program-program pemerintah, khususnya program yang berhubungan dengan kemaritiman.

AMPI yang turut bertekad mewujudkan cita-cita Indonesia sebagai poros maritim dunia, kata Dito, bahkan siap menurunkan seluruh kekuatan dan potensi kader yang tersebar di seluruh Indonesia untuk mendukung program kemaritiman yang diusung Pemerintahan Jokowi-JK.

"Kami siap berperan aktif dalam mendukung seluruh program kemaritiman yang dicanangkan pemerintah," ujar Dito.

Selain menyatakan dukungan kepada pemerintah, dalam kesempatan Dito juga mengundang Menteri Luhut untuk menghadiri pelantikan DPP AMPI dan memberi wejangan kepada pengurus AMPI.

Luhut menyanggupi permintaan Dito tersebut. Secara tegas politisi Golkar itu menyatakan akan hadir dalam acara orientasi dan pelantikan DPP AMPI periode 2016 hingga 2021 yang akan digelar pada pertengahan Februari 2017.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini