News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Suara SBY

SBY Kembali Unjuk Kemerduan Suara Setelah Sampaikan Pidato Politik

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyampaikan pidato politiknya dalam acara Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) sekaligus Dies Natalis Partai Demokrat di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (7/2/2017) malam.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Susilo Bambang Yudhoyono kembali berkesempatan menunjukkan kemerduan suaranya lewat sebuah lagu usai pidato politik, Selasa (7/2/2017) malam.

Pidato politik berlangsung di Hall Cendrawasih, JCC, Jakarta Selatan.

Ia menyanyikan lagu dari grup band TRIAD berjudul Munajat Cinta.

Beberapa liriknya diganti dengan ungkapan dukungan untuk pasangan cagub dan cawagub Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni.

Mantan presiden Indonesia ke-6 itu menyanyikan lagu tersebut usai Agus Yudhoyono menyampaikan beberapa pesan setelah pidato politik.

"Tuhan kirimkanlah aku, gubernur yang baik hati. Yang mencintai rakyatnya, apa adanya," nyanyi SBY.

Hal tersebut mengundang tepuk tangan dari sekitar 5000 kader Partai Demokrat di seluruh Indonesia.

Setelah itu SBY dan keluarga segera meninggalkan lokasi sambil menyalami para kader.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini