News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Menkeu Sri Mulyani Terpesona Keindahan Pemandangan Alam di Jalan Tol Bawen-Salatiga

Editor: Sapto Nugroho
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Daniel Ari Purnomo

TRIBUNNEWS.COM, UNGARAN - Menteri Keuangan, Sri Mulyani tiba-tiba meninjau proyek jalan Tol Bawen-Salatiga di wilayah Desa Delik, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Jumat (17/2/2017) siang.

Sri Mulyani tampak terpukau melihat pemandangan tetumbuhan dan keindahan alam di sekitar jembatan di Tuntang itu.

Menkeu meninjau proyek tersebut bersama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, dan Bupati Semarang, Mundjirin.

Adapun panjang jembatan itu sekitar 370 meter.

Bentangan alam yang disajikan yakni perkebunan kopi, sungai, jembatan, dan Stasiun Tuntang.

Proyek pembangunan Tol Semarang-Solo Seksi III Bawen-Salatiga sepanjang 17,6 kilometer rencananya akan diresmikan pada bulan Maret 2017.

"It's good. Kalau lihat pemandangannya juga bagus banget. Kita berharap masyarakat dapat menikmati lanskap ini," ujar Sri Mulyani.

Sri Mulyani tampak semangat. Ia mengajak serta tim dokumentasi untuk merekam kunjungannya.

Bak presenter kondang, Ani, sapaan akrab Sri Mulyani, fasih menceritakan aktivitasnya saat meninjau proyek jalan Tol Semarang-Solo.

Ani berujar, sebagai Menkeu ia jarang meninjau proyek.

Namun, kegiatan itu dikatakannya penting guna memahami peranan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) sebagai pendukung urgensi pembangunan infrastruktur di Indonesia.

Perempuan kelahiran Bandar Lampung itu menyebut, pembiayaan jalan Tol Semarang-Solo tidak semua berasal dari APBN, khususnya anggaran Kementerian PUPR.

"Kami memberikan berbagai macam fasilitas pembiayaan kreatif. Kami undang banyak badan usaha untuk ikut dalam pembangunan berbagai ruas di jalan Tol Semarang-Solo," terang Sri Mulyani.

Menurut mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu, kekuatan badan usaha mampu membawa pendanaan lebih dini.

Di sisi lain, pemerintah bisa memberikan penjaminan.

Hal tersebut adalah salah satu bentuk kerjasama antara pemerintah dengan badan usaha yang apik.

Sri Mulyani berharap, pembangunan infrastruktur bisa berjalan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, sekaligus tak terkendala secara ketat pembiayaan dari APBN.

Lebih lengkapnya saat Menkeu Sri Mulyani meninjau proyek jalan Tol Bawen-Salatiga, simak dalam tayangan video di atas. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini