Mereka mendukung penuh dan yakin jika pelanggan tidak akan beralih ke moda transportasi yang lain.
"Saya tetap optimis mas, sudah saya tanya juga mereka tetap akan menggunakan taxi online," ujar Yudi driver Grabcar ketika berbincang dengan Tribunnews.
Banyak faktor kenapa Yudi optimis tarif baru ini tidak berdampak serius bagi konsumen.
Pertama kata dia harga tetap di bawah harga taksi konvensional.
Kedua, konsumen tetap bisa dengan mudah memanggil taksi online dari aplikasi.
"Harga kita masih di bawah, kendaran yang dipakai konsumen jelas lebih nyaman dibanding taksi konvensional,"ujarnya.
Sopir lainnya Vidy mengatakan dirinya yakin taksi online tidak akan tersaingi oleh taksi konvensional meski harga sudah dinaikkan.
Kata dia, konsumen akan tetap setia dengan taksi online.
"Paling sepi sesaat mas, nanti juga ramai lagi. Kami tidak takut dengan tarif baru ini," ujarnya.