TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Judul diatas itu bermula dari kejadian yang menimpa Suyatim warga Perumahan Pura Bojong Gede Tajur Halang, saat mudik lebaran.
Mobil yang dikendarainya, menabrak Suzuki Grand Vitara yang merupakan kendaraan dinas seorang Jendral Polisi berbintang 2.
Dari akun @Fuad Leser, diketahui kronologisnya seperti ini.
"Pada hari Rabu 21 Juni 2017, Irjen Pol Umar Septono bersama bapak Asop Kapolri Irjen Pol Unggung Cahyono melaksanakan giat pemantauan arus mudik di wilayah Jawa Tengah dan sekitarnya.
Mobil dinas Jendral bintang dua ini di kawal oleh satuan PJR.
Posisinya PJR - Mobil Dinas Asops Kapolri - Mobil dinas kami.
Tepatnya kejadian terjadi kurang lebih pukul 13.20 WIB di jalur tol Cipali km 120.
Iring iringan mobil kami berhenti di kemacetan.
Tiba tiba mobil Irjen Pol Umar Septono di tabrak dari belakang oleh pengendara mobil tersebut.
Posisi ada di jalur kanan/cepat.
Setelah itu Irjen Pol Umar Septono meminggirkan mobil ke bahu jalan."
Selanjutnya mantan Kapolda NTB itu memerintahkan ajudannya untuk menemui pengemudi dan sekaligus melihat kondisi bagian belakang mobil.
"Saya berpesan jangan marah.
Penabrak Pak Suyatim kemudian meminta maaf atas kejadian tersebut kepada ajudan saya, setelah memfoto kondisi mobil dinas kami melanjutkan perjalanan untuk memantau arus mudik," Ujar Irjen Umar Septono.