TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Universitas Darma Persada (Unsada) menggelar kemampuan berbicara secara resmi di depan publik dengan tajuk Lomba Pidato Bahasa Jepang Tingkat Universitas, Sabtu (28/10/2017).
Lomba pidato yang diadakan untuk kedua kalinya ini di ikuti oleh 10 peserta yang mewakili masing-masing kampunya.
Diantaranya, Ramzy Hafish (Unsada), Silviana Adriana Fatika (Universitas Indonesia), Sarti Amelia Malewa (Universitas Gajah Mada), Delima Putri Mujiani (Universitas Brawijaya), Auliah Catur Roudho Tunnisa (Universitas Airlangga), I Komang Tri Adi Mertayasa (Universitas Udayana), Firsha Asfirah (Universitas Hasanudin), Putra Rizkyanda Hasibuan (Universitas Sumatra Utara), Tina Yustiani (Universitas Padjajaran) dan Dina Dwishinta Fitriana (Universitas Pendidikan Indonesia).
“Ini merupakan kali kedua Unsada menggelar lomba pidato bahasa Jepang bekerjasama dengan Universitas Hiroshima Jepang. Inti kegiatan ini agar hubungan baik antara Indonesia dan Jepang terus berjalan. Selain itu, Unsada berharap hubungan dengan universitas lain pun semakin terjalin baik. Sehingga di masa datang lomba pidato ini terus bisa diselenggarakan,” ungkap Rektor Unsada, Dr. H. Dadang Solihin, SE MA di Auditorium Grha Wira Bhakti Unsada.
Para pemenang pidato bahasa Jepang tersebut, nantinya dikatakan Dadang, akan mendapatkan hadiah berupa jalan-jalan ke Jepang selama beberapa pekan dan hadiah lainnya.
“Sedangkan, kalau di Unsada kebijakan kami, mahasiswa yang berprestasi, apapun itu bentuknya, bukan hanya lomba pidato ini. Biasanya akan mendapatkan beasiswa,” tuturnya.
Ditambahkan Dadang, dirinya salut dengan ke 10 peserta lomba, karena pidato yang ditampilkan para peserta mirip dengan stand up comedy.
“Apalagi mereka tampil di depan tokoh-tokoh Jepang yang tidak semua orang bisa melakukan itu. Buat saya mereka berkelas banget,” selorohnya.
Pemenang lomba pidato adalah, Auliah Catur Roudho Tunnisa (juara I), Firsha Asfirah (juara II) dan Sarti Amelia Malewa (juara III).