TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Peringatan Hari Antikorupsi Internasional 2017 jatuh setiap tanggal 9 Desember.
Hari ini, Sabtu (9/12/2017), hampir seluruh daerah di Indonesia turut merayakan Hari Anti Korupsi Internasional 2017.
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Alexander Marwata mengatakan dalam memperingati Hari Anti Korupsi Internasional, KPK mengajak seluruh elemen bangsa untuk memberantas korupsi.
"Visi kami (KPK), bersama seluruh elemen bangsa memberantas korupsi untuk menciptakan Indonesia bebas dari korupsi. Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat mulai dari LSM, birokrasi, aparat penegak hukum, mari sama-sama memperbaiki kondisi Indonesia yang lebih bebas dari korupsi," tutur Alexander.
Alexander meyakini apabila Indonesia bebas dari korupsi maka kesejahteraan masyarakat akan lebih teratur secara kondusif.
Lebih lanjut, Juru Bicara KPK, Febri Diansyah mengatakan hari ini, KPK berkolaborasi dengan Komunitas di Bali menggelar acara puncak festival antikorupsi Komunitas 2017 dengan tema : Puputan! Lawan Korupsi.
Baca: KPK Tidak Ada Persiapan Khusus Hadapi Sidang Perdana Setya Novanto
Acara puncak digelar di Lapangan Puputan Badung, Denpasar. Ini lanjut Febri, merupakan akhir dari rangkaian acara yang digelar sejak September lalu.
"Acara ini digelar untuk merayakan Hari Anti Korupsi Internasional yang dilakukan tanggal 9 Desember setiap tahunnya. Dalam acara puncak ini, terdapat beberapa macam acara yang digelar bersama seperti pameran foto, pemutaran film antikorupsi, penampilan teater, musikalisasi puisi dan konser musik," ujar Febri.
Febri menambahkan Puputan diangkat sebagai tema acara untuk merepresentasikan semangat, kesediaan, kerelaan, tanpa pamrih, pengorbanan dalam perjuangan melawan korupsi.