TribunStyle.com / Triroessita Intan Pertiwi
TRIBUNNEWS.COM - Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan isu presiden BEM UI yang memberi kartu kuning kepada presiden Joko Widodo.
Ialah Zaadit Taqwa mengacungkan buku berwarna kuning usai Presiden Jokowi menyampaikan pidato mengenai perkembangan global serta tantangan yang harus dipenuhi lembaga pendidikan.
Kejadian tersebut terjadi pada Jumat (2/2/2018) pagi saat Jokowi menghadiri Dies Natalis ke-68 UI.
Tiba-tiba mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) ini berdiri dari bangkunya.
• Presiden Joko Widodo Nikmati Malam Minggu di Jogja, Jan Ethes Aktif Banget Bikin Gibran Kewalahan
Ia mengangkat tinggi-tinggi sebuah buku paduan suara UI berwarna kuning sambil meniup peluit panjang.
Dalam tuntutannya, terdapat tiga isu utama yang menjadi sorotan BEM UI.
Pertama, adalah gizi buruk dan wabah penyakit di Asmat, Papua, yang kini sudah menewaskan puluhan orang.
Kedua, adalah rencana pemerintah mengangkat penjabat gubernur dari Polri/TNI.