Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Nurcholis Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) malam ini menghadiri acara penetapan nomor urut partai politik peserta pemilu 2019 di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat.
Nampak Agus Yudhoyono didampingi oleh adiknya, Edhie Baskoro Yudhoyono atau sering disapa Ibas Yudhoyono.
"Hari ini saya di dampingi Sekjen dan Mas Ibas hadir untuk mewakili partai untuk mengambil nomor urut partai," ujar AHY, Minggu (18/2/2018).
Baca: Tommy Soeharto: Alhamdulillah Lolos
Saat ditanya mengenai target pemilih elektoral pada Pemilu nanti, Agus mengatakan partainya sudah memiliki target yang telah ditentukan.
"Kita berharap bisa lebih dari 15 persen nanti di tahun 2019," ujar AHY.
Saat ditanya mengenai dirinya menjadi Juru Kampanye Nasional (Jurkamnas) Partai Demokrat, AHY enggan berkomentar.
"Untuk Jurkamnas kita lihat nanti," kata AHY.