TRIBUNNEWS.COM -- Sebuah video driver Go-Jek yang ribut dengan penumpang tengah menjadi perbincangan netizen.
Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @keluhkesahojol.id pada Senin (8/5/2018).
Penumpang yang disebut merupakan anggota DPR tersebut diduga menolak membayar ongkos ojek online sesuai tarif.
Pada awal video tampak driver dan penumpang adu mulut.
Bahkan penumpang sempat mengancam akan membakar motor si driver Go-Jek.
Padahal driver Go-Jek sudah mengantarkan si penumpang ke empat titik di wilayah Jakarta.
Baca: Bukan Antar Penumpang, Driver Gojek Ini Malah Disuruh Lakukan Hal Tak Terduga di Rumah Pelanggannya!
Empat titik tersebut adalah daerah Cawang di Jakarta Timur, Kebayoran Baru, Jl Gatot Subroto, hingga ke Jl Tugu Proklamasi.
Dalam video tampak penumpang yang mengenakan kemeja putih ribut dengan driver di pinggir jalan hingga menarik perhatian pengendara lainnya.
Bahkan tampak beberapa pengendara motor berhenti di tengah jalan hanya untuk melihat perseteruan tersebut.
Aksi adu mulut tersebut diketahui terjadi di persimpangan Jl Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat.
Beberapa driver Go-Jek dan Grab lainnya tampak berusaha melerai, namun hasilnya nihil.
Penumpang dan driver Go-Jek malah semakin terlihat emosi.
Aksi adu mulut tersebut baru bisa berhenti saat seorang polisi yang tengah bertugas di dekat lokasi menghampiri.
Bahkan polisi tersebut memberikan uangnya kepada driver Go-Jek untuk membayar kekurangan penumpang.