News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Lapas Khusus Teroris di Cikeas Mulai Dibangun

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian mengungkapkan, bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi), sudah menyetujui pembangunan lapas khusus teroris di Cikeas, Bogor.

Tito mengatakan pembangunan lapas dengan tingkat kemanan maksimum itu mulai dibangun pada bulan Agustus tahun ini.

"(Pembangunan lapas Cikeas, - red) Sudah disetujui oleh Pak Presiden, menkeu, insyaallah bulan ini sudah dimulai pembangunan," ujar Tito, di PTIK/STIK, Jl Tirtayasa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (7/8/2018). 

Pembangunan itu, kata dia, diharapkan dapat selesai pada akhir tahun 2018.

Baca: Tunangan Denny Sumargo Kerap Dicibir, Sifat Asli Dita Soedarjo Dibeberkan oleh Sahabatnya

"Di Spanyol sudah dipakai sistem ini sehingga mudah-mudahan sampai dengan akhir tahun sudah selesai," kata dia.

Lebih lanjut, terduga teroris yang telah ditahan maupun ditangkap, masih akan menempati polsek, polres, hingga polda terlebih dahulu.

Bila telah selesai pembangunan lapas Cikeas, nantinya para terduga terorisitu akan dipindahkan. 

Untuk itu, mantan Kapolda Metro Jaya itu meminta pengamanan di markas-markas polisi diperketat.

Baca: Harry Potter Bikin CEO Muda Ini Keliling 30 Negara

"Kita tahu ada di polda-polda, polres-polres, polsek-polsek dan kita sudah berikan arahan agar mereka ditempatkan di ruang tersendiri dan pengamanan lebih ketat sambil menunggu rutan di Cikeas dibangun untuk kapasitas 340 (orang)," tukasnya.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini