News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gubernur Sulsel Tegaskan Dukungannya untuk Jokowi

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah menegaskan dukungannya terhadap pasangan bakal calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Ma'ruf Amin dalam Pemilihan Presiden 2019.

"Saya jujur saja, saya sudah bersama Pak Jokowi," ujar Nurdin saat dijumpai di Kompleks Istana Presiden Jakarta, Rabu (5/9/2018).

Alasannya, Nurdin memantau rekam jejak Jokowi semenjak masih menjabat sebagai Wali Kota Solo, Gubernur DKI Jakarta dan Presiden ke-7 RI.

Baca: Kalapas Banjarbaru Berikan Pembinaan Keagamaan Kepada Pegawai dan Warga Binaan

Menurut dia, apa yang dikerjakan Jokowi telah sesuai dengan apa yang dibutuhkan masyarakat, khususnya warga di pelosok.

"Beliau Wali Kota, saya Bupati Bantaeng. Beliau masuk Gubernur DKI, saya masih di Bantaeng. Beliau Presiden, saya masih Bupati Bantaeng. Saya tahu langkah-langkah beliau," ujar Nurdin.

"Kita bisa merasakan bagaimana seorang leader memiliki kepedulian terhadap daerah dan tidak bisa dipungkiri, membawa kemajuan bagi Indonesia saat ini," lanjut dia.

Oleh sebab itu, Nurdin yang dalam Pilkada 2018 lalu didukung oleh PAN, PKS dan PDI Perjuangan itu merasa lima tahun tidak akan cukup bagi Jokowi untuk menyelesaikan pondasi pembangunan yang sudah dilakukan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Nurdin Abdullah: Saya Jujur Saja, Saya Sudah Bersama Pak Jokowi...", 
Penulis : Fabian Januarius Kuwado

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini