TRIBUNNEWS.COM - Kondisi nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat yang terus melemah, tercatat telah menembus Rp15.002 pada Kamis (6/9/2018).
Hal ini memunculkan isu akan adanya kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM).
Namun, kamu dapat sedikit bernapas lega karena kenaikan tersebut tidak akan terjadi dalam waktu dekat.
Dikutip dari Kompas.com, PT Pertamina (Persero) menyatakan pemerintah menegaskan belum berencana menaikan harga BBM dalam waktu dekat.
Meskipun begitu, tidak ada salahnya kamu mulai menghemat BBM dari sekarang agar pengeluaranmu tidak membengkak.
Grid.ID memilihkan beberapa tips menghemat BBM yang dapat kamu terapkan sehari-hari.