TRIBUNNEWS.COM - Keakraban Presiden Jokowi dengan Super Junior kembali mencuri perhatian.
Pada Senin (10/9/2018) Presiden Jokowi berkunjung ke Korea Selatan untuk mengadakan pertemuan bilateral di kantor kepresidenan Cheong Wa Dae, Seoul.
Saat berada di Korea Selatan, Jokowi menyebutkan Super Junior dalam wawancaranya.
"Fans Super Junior di Indonesia ada lebih dari 10 juta orang.
Meski tiket Closing Ceremony Asian Games Rp 450 ribu, saat publik diberitahu bahwa Super Junior akan tampil, ada sebanyak 1,5 juta orang yang langsung mencoba membelinya secara online," kata Jokowi.
Dilansir dari Chosun, Jokowi menyebutkan bahwa Super Junior bisa mendekatkan hubungan diplomasi Indonesia dan Korea Selatan.