News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pesawat Lion Air Jatuh

Crisis Center Lion Air di Halim Perdanakusuma Diperpanjang Hingga 10 November 2018

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aktivitas petugas posko Crisis Center Lion Air di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu (31/10/2018) yang kini telah sepi.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Meski sudah tak melayani aduan dari keluarga penumpang pesawat Lion Air JT 610, posko Crisis Center Lion Air di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur bakal diperpanjang.

Hal itu diungkapkan Asisten Manajer Lion Air Grup Tri Siswoyo yang menjadi penanggung jawab posko Crisis Center di Bandara Halim Perdanakusuma tersebut.

“Perlu saya sampaikan bahwa sebenarnya posko dibuka hingga Jumat, namun kemarin diputuskan posko akan tetap buka hingga 10 November 2018,” ujarnya, Rabu (31/10/2018).

Tri Siswoyo mengungkapkan bahwa kini posko di Bandara Halim Perdanakusuma difungsikan sebagai pusat koordinasi distribusi logistik dan personel internal Lion Air.

Sementara untuk mencari informasi dari humas Lion Air, Tri Siswoyo menyarankan awak media untuk menuju ke Hotel Ibis Cawang, Jakarta Timur,

“Di sana ada rekan kami humas Lion Air, Danang Mandala Prihantoro dan Ramaditya Handoko,” imbuhnya.

Walaupun begitu posko Crisis Center di Bandara Halim Perdanakusuma pada Rabu siang ini tetap melayani keluarga penumpang yang mencari informasi.

Kini jenazah korban pesawat yang jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat pada Senin (29/10/2018) kemarin sudah dipusatkan di Rumah Sakit Bhayangkara Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur untuk keperluan identifikasi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini