News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jawaban Murid SD di Lebak Bulus yang Bikin Jokowi Kaget Lalu Tertawa

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Joko Widodo berdialog dengan siswa dalam acara penyerahan Kartu Indonesia Pintar (KIP) di SLB Negeri Pembina, Jakarta, Rabu (6/3/2019). Dalam kesempatan itu, Presiden membagikan 3.300 KIP kepada siswa penerima. TRIBUNNEWS/IRWANNRISMAWAN

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Presiden Jokowi dibuat tertawa terpingkal-tingkal oleh Arfan Indratama, siswa kelas 4 Sekolah Dasar (SD).

Pertemuan keduanya terjadi saat penyerahan bantuan Kartu Indonesia Pintar (KIP) di SLB Negeri Pembina, Lebak Bulus, Cilandak, Jaksel, Rabu (6/3/2019) kemarin.

Ini bermula dari Presiden Jokowi yang melontarkan pertanyan soal dana KIP bagi siswa SD yang diterima‎ sebanyak Rp 450 ribu bakal digunakan untuk apa?

Arfan dengan spontan menjawab ingin membeli seragam sekolah.

Mendengar itu, Jokowi balik bertanya mengapa beli seragam karena seragam yang dikenakan Arfan saat itu masih bagus.

"Ini pinjam pak seragamnya," singkat Arfan yang menggunakan seragam pramuka.

Mendengar itu, para pelajar yang hadir langsung tertawa riuh.

Jokowi tampak kaget dan tidak bisa menahan tawa.

Akhirnya Jokowi memperbolehkan Arfan segera membeli baju setelai selesai acara.

"Nanti ambil uangnya, kan sudah terima KIP, langsung beli ya. Tidak papa begini, jujur dia," ujar Jokowi.

Baca: Pulang ke Istana Bogor, Jokowi Naik KRL

Tidak sampai disitu, Jokowi kembali bertanya selain seragam, Arfan ingin membeli apa lagi?

"Kalau bisa buat beli HP (Handphone) pak," jawab Arfan sambil tertawa lebar.

Jokowi lagi-lagi tertawa mendengar kepolosan Arfan.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengingatkan Arfan serta ribuan pelajar lain yang hadir bahwa dana KIP tidak boleh digunakan untuk membeli handphone dan pulsa.

Jokowi juga meminta para siswa berjanji agar tidak menggunakan KIP untuk membeli handphone dan pulsa.

Jika digunakan, menurut Jokowi, KIP bakal dicabut.

"Waduh, ini kita harus janji semua ya. KIP tidak boleh untuk beli pulsa. Pulsa saja tidak boleh apalagi beli handphone," tambah Jokowi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini