TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi nasional perhitungan suara pemilu 2019 di Luar Negeri, yang diselenggarakan di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (4/5/2019).
Komisioner Komisi Pemilihan Umum ( KPU), Viryan Azis mengatakan, rapat rekapitulasi nasional khusus luar negeri akan dilaksanakan hari ini.
"Pagi ini Insya Allah KPU RI akan memulai rekapitulasi nasional hasil pemilu, dimulai dengan rekap dari luar negeri. Jadi 130 PPLN yang sudah ada dari Australia, Taipei, Belanda, Insya Allah yang lain juga akan datang. Poinya KPU sudah siap melalukan rekapitulasi tingkat nasional," kata Viryan Azis di lokasi.
Meski begitu, Viryan menyebut, PPLN yang belum selesai akan menyusul dan rampung hingga tanggal 8 Mei 2019 mendatang.
Baca: Kisah SPG Cantik Hadapi Godaan Pria Iseng, Dimodusin dengan Cara Ini
"Oh iya sambil jalan. ini kan kita targetkan selesai tanggal 8. misalnya seperti KL sedang berjalan. namun hampir semua sudah rampung," jelasnya.
Ia pun mengungkapkan, rekapitulasi tingkat nasional khusus luar negeri ini turut di hadiri oleh saksi-saksi dari paslon capres-cawapres 01 dan 02, partai politik, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Panwas Luar Negeri.
"Terbuka, yang hadir pertama tentunya peserta pemilu, saksi, TKN 01, BPN 02 dan Parpol. kedua dari teman-temen Bawaslu dan pengawas pemilu LN, rekan-rekan PPLN kami, dan juga dari kementerian lembaga terkait," jelasnya.