Kabinet Joko Widodo-Maruf Amin, survei tujuh menteri paling populer hingga prediksi siapa saja yang akan dihapus.
TRIBUNNEWS.COM - Joko Widodo dan Maruf Amin akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2014 pada 20 Oktober 2019 mendatang.
Terkait hal tersebut, Jokowi memiliki waktu tiga bulan lagi untuk menentukan nama-nama yang akan mengisi kabinet pemerintahan berikutnya.
Menjelang penyusunan kabinet Jokowi, tujuh nama dinyatakan sebagai menteri paling populer berdasarkan riset Center for Digital Society (CfDS) Universitas Gajah Mada (UGM).
Tak hanya itu, beberapa nama juga diprediksi akan terancam meninggalkan kabinet.
Baca: Pidato Jokowi pada Peringatan HUT Polri Mendapat Apresiasi Sejumlah Kalangan
Dirangkum Tribunnews dari Kompas.com, berikut fakta-fakta soal kabinet Joko Widodo-Maruf Amin :
1. Tujuh menteri paling populer
Center for Digital Society (CfDS) Universitas Gajah Mada (UGM) mengumumkan hasil tujuh menteri paling populer melalui riset yang dilakukan.
Dalam riset ini, CfDS menggunakan media sosial dan tipe interaksi yang dilakukan para menteri di Twitter dan Instagram.
Dikutip dari Kompas.com, pengambilan data tersebut dilakukan pada 25 Mei 2019.
Berikut ini tujuh nama menteri paling populer berdasarkan riset CfDS :
- Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti
- Menteri Keuangan Sri Mulyani
- Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi