News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kemendikbud Dukung Keputusan Rektor soal Belajar via Online untuk Cegah Penyebaran Corona

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Plt Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nizam mendukung langkah sejumlah universitas yang memberlakukan pembelajaran via daring atau online.

Pembelajaran via online diberlakukan sejumlah universitas untuk menghindari penyebaran virus corona.

"Kami menghargai dan mendukung keputusan para rektor yg mengalihkan pembelajaran daring dari rumah untuk menghindari penyebaran Covid-19," ujar Nizam saat dikonfirmasi, Senin (16/3/2020).

Baca: Waspada Corona, PSI Gelar Debat Konvensi Pilkada Tangsel Tanpa Penonton

Baca: Bekerja di Wilayah Terpapar Covid-19, Warga Sukabumi Dalam Pengawasan di RSUD Sekarwangi

Nizam mengungkapkan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim telah mengeluarkan surat edaran terkait kesiagaan menghadapi penyebaran virus corona.

Menurutnya, kebijakan dari para rektor sesuai dengan surat edaran dari Nadiem.

"Menteri sudah mengeluarkan surat edaran kesiagaan menghadapi Covid-19 di sekolah dan kampus tanggal 9 Maret kemarin," ucap Nizam.

Nizam menyebut kesehatan para mahasiswa dan lingkungan kampus merupakan hal yang utama. Sehingga pembelajaran melalui online dapat menjadi alternatif.

"Keselamatan dan kesehatan mahasiswa dan warga kampus harus diutamakan. Dengan memanfaatkan teknologi diharapkan pembelajaran tetap dapat berjalan," pungkas Nizam.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini