News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Satu Warga Riau Positif Virus Corona, Ini Kata Dinkes

Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi virus corona

TRIBUNNEWS.COM - Satu orang warga Riau dinyatakan positif terpapar virus corona atau Covid-19.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Riau, Mimi Yuliana Nazir saat konferensi pers bersama Kepala RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru, dr Nurzeli Husnedi dan Juru Bicara Penanganan Covid-19, dr Indra Yofi.

Mimi Yuliana mengatakan, satu warga Riau yang positif terinfeksi virus corona saat ini kondisinya masih stabil.

"Kondisi pasien masih stabil," kata Mimi di kantor Dinas Kesehatan Riau di Pekanbaru, Rabu (18/3/2020), dikutip Kompas.com.

Adapun pasien positif Covid-19 berjenis kelamin laki-laki berusia 63 tahun.

Baca: Blak-blakan Kritik Pemerintah soal Penanganan Corona, Rizal Ramli di ILC: Kebijakannya Super Ngawur

Baca: Ada Virus Corona, Toyota Stop Sementara Pabrik Perakitan di Prancis

Baca: Pemprov DKI Harap Uji Spesimen Lebih Cepat Seiring Bertambahnya Laboratorium Tes Corona

Lebih lanjut, Mimi menyebut pasien itu masuk ke RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru pada 13 Maret 2020.

Mimi menambahkan, pasien yang dinyatakan positif corona setelah dilakukan pemeriksaan.

Sebelumnya, pemeriksaan terhadap suspect corona sebanyak 19 orang dan sembilan orang dinyatakan negatif.

"Jadi, dari 19 pasien suspect corona yang dirawat di Riau sejak tanggal 3-17 Maret 2020, hanya satu pasien yang positif corona."

"Kemudian 9 pasien hasilnya negatif corona dan selebihnya masih dalam pemantauan," jelas Mimi.

Mimi menyampaikan, pasien positif corona kini tengah dirawat di RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru dan akan terus dilakukan pemantauan.

Baca: Nikita Mirzani Soal Corona: Sumbang Rp 100 Juta dari Uang Pribadi hingga Banyak Pekerjaan Dibatalkan

Baca: Sempat Dikira Kena Corona, Penumpang KRL yang Ditemukan Kejang Ternyata Sakit Lambung

Total Pasien Positif Corona

Juru bicara penanganan virus corona Achmad Yurianto di Kantor Kepresidenan, Jakarta Pusat. (Tribunnews.com/ Reza Deni)

Diberitakan sebelumnya, Juru Bicara penanganan Covid-19 dari pemerintah, Achmad Yurianto mengumumkan beberapa hal terkait kasus virus corona.

Yurianto menyebut, ada penambahan jumlah pasien positif corona menjadi 227 Orang.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini