News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ketika Hetty Andika Perkasa Ganti Alat Bantu Jalan Milik Mbah Bawon

Penulis: Adi Suhendi
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana Hetty Andika Perkasa menyapa Mbah Bawon di Dusun Janggleng, Desa Tlogowungu, Kaloran, Temanggung.

"Untuk keranjang tembakau," ujar Mbah Mario menjawab pertanyaan Hetty.

Mbah Mario diketahui menjual bambu saat musim tambakau.

Dalam satu tahun musim tembakau di walayahnya hanya terjadi satu kali  selama 3 bulan.

Bukan hanya itu, Hetty Andika Perkasa pun memberikan tongkat jalan kepada Mbah Bawon.

Mbah Bawon sehari-hari memakai tongkat yang terbuat dari bambu untuk membantunya berjalan karena kakinya cidera.

Hetty Andika Perkasa memberikan alat bantu jalan berkaki empat kepada Mbah Bawon.

"Mbah kan pakai tiongkat ini (tongkat bambu). Nah nanti belajar pakia ini nih Mbah. Ini kakinya 4, lebih kuat," katanya.

Untuk tinggi rendahnya menurut Hetty Andika Perkasa alat bantu jalan tersebut bisa disesuaikan dengan tubuh Mbah Bawon.

"Nanti bisa diatur tinggi dan pendeknya seberapa," ucap dia.

Mendapat alat bantu jalan dari Hetty Andika Perkasa wajah Mbah Bawon pun berseri.

Senyum Mbah Bawon pun mengembang ketika menerima alat bantu jalan tersebut.

“Terima kasih banyak, terima kasih,” ujar Mbah Bawon.⁣

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini