Laporan wartawan Tribunnews.com, Mafani Fidesya Hutauruk
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masjid Agung Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat mengizinkan masyarakat untuk melakukan salat Idul Adha 2020 pada Jumat, (31/07/2020) dengan protokol kesehatan.
Para jemaah yang menunaikan salat pun turut menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker dan membawa alat ibadah sendiri.
Baca: Idul Adha, Jemaah Masjid Al-Akbar Surabaya Rindu Salat Berjamaah dengan Shaf Rapat
Tak hanya para orangtua yang memakai masker, anak-anak yang hadir pun turut memakai masker.
Selain itu, jemaah mengatur jarak satu sama lain.
Penerapan jaga jarak yang dilakukan jemaah terutama bagi mereka yang bukan termasuk satu keluarga.
Hal itu membuat jemaah yang menunaikan salat Idul Adha menyebar hingga ke halaman bahkan sampai ke area taman Masjid tersebut.
Walaupun menunaikan ibadah salat dengan protokol kesehatan, seorang jemaah Masjid Agung Sunda Kelapa, Boyke Adriansyah mengaku merasa khusuk.
"Iya, Alhamdulillah tadi tetep khusuk ibadah sama keluarga walaupun begini, ada protokol kesehatan," ucap jemaah yang tinggal di Palmerah, Jakarta itu.
Menurutnya ia dan keluarganya rela menempuh jarak yang cukup jauh untuk dapat salat Idul Adha 2020 di Masjid Agung Sunda Kelapa ini.
Setelah ibadah salat berakhir, pukul 08.00 WIB, jemaah bersalam-salaman dengan tidak bersentuhan dan segera meninggalkan masjid.
Baca: Setiap Jemaah yang Salat Idul Adha di Masjid Agung Al Azhar Jakarta Dicek Suhu Tubuhnya
Namun, ada juga beberapa jemaah yang tidak segera meninggalkan masjid untuk sekadar membeli makanan atau minuman pada penjual di depan masjid itu.
Proses penjagaan ibadah salat Idul Adha ini turut dijaga secara ketat oleh sejumlah petugas seperti polisi dan TNI.