TRIBUNNEWS.COM, BIREUEN - Partai Indonesia Terang (PIT) yang lahir 1 September 2020 ini, kini mulai melakukan konsolidasi di seluruh Indonesia.
PIT hari ini mulai melalukan konsolidasi Se-Aceh dan Sumatera Utara (Sumut) yang dipusatkan di kediaman Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PIT, Hj Rizayati, Desa Blang Blahdeh, Kecamatan Jeumpa, Bireuen, Aceh, Kamis (17/09/2020).
Pada acara konsolidasi pertama ini, turut hadir sejumlah tokoh masyarakat dari seluruh Aceh dan Sumut.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Umum DPP PIT Hj Rizayati mengatakan, Partai Indonesia Terang lahir berawal dari program Indonesia Terang yang digagas Hj Rizayati di seluruh Indonesia.
"Partai ini lahir atas permintaan masyarakat Indonesia yang ingin menerangkan kehidupan masyarakat di seluruh pelosok Indonesia, yaitu terang pangannya, terang sandangnya dan terang papannya, serta terang hatinya," kata Hj Rizayati dengan nada penuh semangat.
Hj Rizayati mengajak dan memohon kepada seluruh masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Aceh untuk membantu dirinya dan bahu-membahu membesarkan Partai Indonesia Terang.
Kata Hj Rizayati, masyarakat Indonesia khususnya kaum melenial harus memiliki pekerjaan. Sarjana-sarjana muda yang baru lulus kuliah harus mendapat pekerjaan dengan membuka lapangan kerja sebanyak-banyaknya.
Hj Rizayati putri terbaik Aceh asal Bireuen, yang juga pengusaha sukses di Jakarta, merupakan Wakil Ketua Umum Tim Pemenangan Presiden RI Joko Widodo di seluruh Nusantara selama dua periode.
Direktur PT Imza Rizki Jaya ini juga berjanji akan menyampaikan kepada Presiden Jokowi untuk terus membantu rakyat Aceh dan Indonesia seluruhnya.
"Saya akan memperjuangkan hak-hak rakyat Indonesia khususnya Aceh, dan akan menyampaikan kepada bapak Presiden Jokowi, agar Aceh diperhatikan secara khusus," terang Rizayati.
Dalam waktu satu bulan ke depan pihaknya terus menyusun kepengurusan partai mulai tingkat pusat, provinsi, kabupaten hingga kecamatan. (*)