TRIBUNNEWSCOM, MEDAN - Hj Kordiah binti Achmad Timbul, ibunda dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Jenderal Polisi Purnawirawan Tito Karnavian meninggal dunia pada Kamis (12/8/2021) malam pada usia 82 tahun.
Jenazah Hj Kordiah disemayamkan di rumah duka di Jalan Pangeran Sido Ing Kenayan, RT 008 RW 003 Karang Anyar Gandus, Palembang, Sumatera Selatan.
Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Benni Irwan membenarkan informasi meninggalnya ibunda Tito Karnavian.
"Segenap keluarga besar Kemendagri turut mengucapkan belasungkawa sedalam-dalamnya atas berpulangnya Hj Kordiah binti Achmad Timbul (Ibunda Bapak Muhammad Tito Karnavian). Semoga almarhumah Hj Kordiah binti Achmad Timbul husnul khotimah, diampuni segala dosa dan kesalahan, dilapangkan kuburnya, diterima seluruh amal ibadahnya, dan mendapat terbaik di sisi Allah SWT," tulisnya.
"Innalillahi Wa Inna Ilaihi Roji’un
Allahumaghfirlaha Warhamha Waafihi Wa’fuanha.
Telah berpulang ke Rahmatullah Istri/Ibu/Nenek Kami Tercinta Hj. Kordiah Binti Achmad Timbul usia 82 th, Kamis, 12 Agustus 2021, Pkl. 20.45 WIB, di Palembang.
Atas nama keluarga kami mohon dimaafkan jika almarhumah semasa hidup memiliki kekhilafan, mohon do’a agar Almarhumah diridhoi Allah SWT, diampuni semua salah dan khilafnya, diterima semua amal ibadahnya serta mendapat kemuliaan di sisi Allah."
Baca juga: PPKM Diperpanjang Lagi, Mendagri Tito Karnavian Terbitkan 3 Inmendagri
Demikian pesan duka yang diterima Tribun-Medan.com pada Kamis (12/8/2021) malam.
Sementara itu, kabar duka ini pun dibenarkan Staf Khusus Menteri Dalam Negeri Bidang Politik dan Media, Kastorius Sinaga.
"Innalillahi wainnailaihi rojiun. Allahumaghfirlaha Warhamha Waafihi Wa’fuanha. Kami turut berdukacita cita yang mendalam atas telah berpulang ke Rahmatullah ibu dari Bpk Mendagri, Hj Kordiah Binti Achmad Timbul, usia 82 th, Kamis, 12 Agustus 2021," tulis Kastorius Sinaga.
Almarhumah meninggal dunia pada pukul 20.45 WIB di Palembang, Sumatera Selatan.
Menurut rencana, jenazah akan dimakamkan pada Jumat (13/8/2021) di Palembang.
Kastorius meminta semua pihak untuk ikut mendoakan almarhumah dan berharap keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran serta ketabahan.
"Semoga almarhumah diampuni semua salah dan khilafnya, diterima semua amal ibadahnya, serta mendapat kemuliaan di sisi Allah. Untuk keluarga, diberikan keiklasan dan kekuatan. Amin," tulis Kastorius Sinaga.
Dikatakan, Mendagri Tito Karnavian selalu menyempatkan diri untuk mengontrol kondisi ibunya tersebut.
Bila ada waktu, Tito berusaha menyempatkan diri ke Palembang untuk menjenguk ibunya.
"Ibunda Pak Tito memang sudah tua. Di sela-sela kesibukan, Bapak (Tito) selalu memonitor ke Palembang dan bila sempat mengunjungi ibunya di sela tugas bersama keluarga. Terakhir, minggu lalu, Pak Tito sempat membesuk ibunda di Palembang," tulisnya.
Selengkapnya pesan yang diterima Tribun-medan.com:
Innalillahi Wa Inna Ilaihi Roji’un
Allahumaghfirlaha Warhamha Waafihi Wa’fuanha.
Telah berpulang ke Rahmatullah Istri/Ibu/Nenek Kami Tercinta Hj. Kordiah Binti Achmad Timbul usia 82 th, Kamis, 12 Agustus 2021, Pkl. 20.45 WIB, di Palembang.
Atas nama keluarga kami mohon dimaafkan jika almarhumah semasa hidup memiliki kekhilafan, mohon do’a agar Almarhumah diridhoi Allah SWT, diampuni semua salah dan khilafnya, diterima semua amal ibadahnya serta mendapat kemuliaan di sisi Allah.
Aamiin YRA
Kami yang berduka :
1. Diah Natalisa/Agusti M Amin
2. Tito Karnavian/Trie Suswati
3. Iwan Dakota/Ochie
4. Dian/Marhaen
5. Doni/Margaretha
Alamat Duka:
Jl. Jalan Pangeran Sido Ing Kenayan, RT 008 RW 003 Karang Anyar Gandus, Palembang.(*/Tribun-Medan.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Ibunda Mendagri Tito Karnavian Meninggal Dunia, Rencana Dimakamkan Hari Ini