TRIBUNNEWS.COM, JAYAPURA - Dua orang yang diduga penyedia senjata api untuk Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) diringkus.
Keduanya diamankan di Jayapura, Papua, Jumat (3/9/2021).
"Kami berhasil mengamankan AT dan GT dengan barang bukti tiga pucuk senjata api dan lima magasin yang sebagian terisi peluru," ujar Direskrimum Polda Papua, Kombes Faizal Ramadhani, melansir Kompas.com di Jayapura, Jumat (3/9/2021).
Jenis senjata api yang diamankan adalah, satu pucuk M-16 dan dua pucuk SS1.
Baca juga: KKB Papua Gigen Telenggeng Sembunyikan 3 Pucuk Senpi, Dikubur Dalam Tanah
Selain itu, aparat juga mengamankan uang dari GT sebanyak Rp 28 juta.
"AT adalah yang memberikan uang untuk GT," kata Faizal.
Menurut dia, aparat keamanan sudah memantau GT selama satu bulan sebelum akhirnya mengamankan.
Setelah diyakini GT telah memegang senjata api, penangkapan dilakukan pada Jumat sekitar pukul 10.00 WIT di Sentani, Kota Jayapura.
Baca juga: Korban Penyerangan KKB di Maybrat akan Dievakuasi ke Sorong
"Setelah diamankan GT mengaku senjata dia kubur di dalam tanah di dekat rumahnya di Distrik Genyem."
Sedangkan AT ditangkap di Kampung Doyo Baru pada pukul 13.50 WIT.
"Mengenai mereka akan menyuplai senjata api dan amunisi ke kelompok mana, itu masih kita dalami," kata dia. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul BREAKING NEWS: Penyuplai Senjata Api KKB Papua Ditangkap di Jayapura