News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

CPNS 2021

Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2021, Mendikbudristek Sebut 173.329 Guru Honorer Lulus Ujian

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Miftah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudrister) Nadiem Makarim. Dalam artikel mengulas tentang hasil seleksi kompetensi PPPK Guru 2021 Tahap I yang akan diumumkan siang ini, Jumat (8/10/2021).

TRIBUNNEWS.COM - Hasil seleksi Kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru 2021 Tahap I akan diumumkan siang ini, Jumat (8/10/2021).

Pada tahap pertama, sebanyak 173.329 guru honorer lulus ujian seleksi kompetensi PPPK Guru. 

Hal ini disampaikan oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudrister) Nadiem Makarim secara virtual, Jumat (8/10/2021).

"Dengan sangat bahagia saya mengumumkan, pada ronde pertama ini dan jangan lupa masih ada ronde kedua dan ketiga."

"Dari 33.665 formasi yang dilamar, 173.329 telah terpenuhi."

"Jadi dengan ronde pertama sebanyak 173.329 guru honorer akan diangkat menjadi PPPK," katanya, dikutip Tribunnews.com dari kanal YouTube Kemendikbud RI, Jumat (8/10/2021).

Artinya, dari formasi yang dilamar, ada 53,7 persen terpenuhi

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudrister) Nadiem Makarim. Dalam artikel mengulas tentang hasil seleksi kompetensi PPPK Guru 2021 Tahap I yang akan diumumkan siang ini, Jumat (8/10/2021).(Tangkap layar kanal YouTube KEMENDIKBUD RI)

Baca juga: Link Live Score Hasil SKD CPNS dan PPPK 2021 di Berbagai Tilok, Simak Passing Grade Berikut Ini

Nadiem juga menjelaskan, pemerintah sudah menyediakan 1.002.616 formasi untuk guru honorer.

Namun, saat ini formasi yang diajukan pemerintah daerah hanya 506.252.

"Tahun 2021, pemerintah pusat telah menyediakan jumlah untuk 1 juta lebih guru honorer diangkat jadi PPPK."

"Tetapi, saat ini formasi yang diajukan oleh pemerintah daerah hanya 506.252," tutur Nadiem.

Nadiem menyebut ada sejumlah formasi yang belum terpenuhi.

"Kemudian, dari 506.252 formasi yang ada, hanya 322.665 formasi yang dilamar peserta, masih ada 183.587 yang belum terpenuhi."

"Kebanyakan yang belum terpenuhi adalah di daerah-daerah terpencil yang masih kurang gurunya," tuturnya.

Meski demikian, formasi sebesar 506.252 ini merupakan jumlah formasi terbesar untuk perekrutan guru ASN dalam beberapa tahun terakhir.

Untuk itu, bagi pendaftar yang ingin melihat hasil pengumuman dapat dicek melalui situs gurupppk.kemdikbud.go.id.

Adapun untuk peserta yang tidak lolos seleksi Tahap I masih memiliki kesempatan. 

Jadwal dan Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2021

Jadwal Pengumuman

Seleksi PPPK Guru tahap 1 memang sudah dilaksanakan, tepatnya pada 13-18 September 2021 lalu.

Tentunya, banyak masyarakat yang telah menunggu.

Untuk itu, Kemendikbud Ristek akan mengumumkan hasil seleksi PPPK Guru tahap 1 hari ini, Jumat (8/10/2021).

Dijadwalkan, pengumuman disampaikan pukul 12.00 WIB.

Baca juga: Nilai Ambang Batas PPPK Fungsional Guru Dibagi Jadi 3 Kategori

Cara Cek Pengumuman PPPK Guru 2021 Tahap I

Bagi pendaftar PPPK Guru dapat melihat hasilnya di kanal YouTube Kemendikbud RI.

Bila waktunya tiba, peserta bisa melihat pengumuman melalui siaran langsung di kanal YouTube Kemendikbud.

Link Pengumuman >>> Klik

Selanjutnya, untuk informasi pengumuman PPPK Guru dapat diakses di situs gurupppk.kemdikbud.go.id.

Situs tersebut, dapat diakses mulai siang ini, Jumat (8/10/2021 pukul 12.00 WIB.

Masih Ada Kesempatan Guru Honorer Ikut Seleksi PPPK

Menurut Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbudristek Iwan Syahril, para guru honorer yang tidak lolos pada Seleksi Kompetensi tahap I Guru ASN-PPPK bisa mengikuti seleksi tahap selanjutnya.

Iwan mengatakan, masih ada dua kesempatan Seleksi Kompetensi Guru ASN-PPPK bagi guru honorer yang tidak lolos pada tahap pertama.

"Kami juga mengingatkan bahwa kesempatan tidak berhenti sampai di tahap satu saja," kata Iwan melalui keterangan tertulis, Senin (4/10/2021).

"Sehingga kami mengajak guru honorer untuk memfokuskan energi serta konsentrasi untuk mengikuti kesempatan kedua dan ketiga yang masih sangat terbuka," tambah Iwan.

Diketahui, pelaksanaan Seleksi Kompetensi Tahap I PPPK Guru sudah digelar pada 13 - 17 September 2021.

Nantinya, dilanjutkan Seleksi Kompetensi Tahap 2.

Pengumuman nomor 5363/B/GT.01.00/2021. Dalam artikel mengulas tentang hasil seleksi kompetensi PPPK Guru 2021 Tahap I yang akan diumumkan siang ini, Jumat (8/10/2021).(Tangkap layar gurupppk.kemdikbud.go.id)

Kemendikbudristek Sempat Menunda Pengumuman PPPK Guru 2021 Tahap I

Sebelumnya, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) menunda pengumuman  PPPK Guru.

Hal itu diketahui, setelah Kemendikbudristek merilis pengumuman nomor 5363/B/GT.01.00/2021 tentang Penundaan Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi I Guru ASN-PPPK Tahun 2021.

Mulanya, hasil Seleksi Kompetensi PPPK Guru dilaksanakan pada Jumat (24/9/2021) pekan lalu.

Nantinya, jadwal terbaru pengumuman PPPK Guru akan diumumkan melalui situs gurupppk.kemdikbud.go.id.

Dalam Pengumuman Nomor 5363/B/GT.01.00/2021, disebutkan alasan penundaan karena masih dalam proses pengolahan nilai Seleksi Kompetensi PPPK Guru.

"Sehubungan dengan masih berlangsungnya proses pengolahan nilai Seleksi Kompetensi 1 Guru PPPK, bersama ini kami sampaikan bahwa pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi 1 Guru PPPK yang semula dijadwalkan tanggal 24 September 2021 ditunda sampai pengumuman lebih lanjut."

"Jadwal terbaru akan diumukan melalui laman https://gurupppk.kemdikbud.go.id," tulis pengumuman nomor 5363/B/GT.01.00/2021.

(Tribunnews.com/Suci Bangun DS/Fahdi Fahlevi)

Simak berita lain terkait PPPK 2021

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini