News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hari Guru Nasional

Selamat Hari Guru Nasional 25 November! Berikut Sejarah dan Twibbon untuk Memperingatinya

Penulis: Faishal Arkan
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

(Ilustrasi) Sejarah Hari Guru Nasional 25 November 2021, berikut twibbon untuk merayakannya.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut sejarah Hari Guru Nasional 25 November serta Twibbon yang dapat digunakan untuk memperingatinya.

Tanggal 25 November ditetapkan sebagai Hari Guru Nasional.

"Hari Guru Nasional sebagaimana dimaksud dalam Diktum Pertama bukan merupakan hari libur,” tulis Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994.

Hari Guru merupakan hari untuk mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan atas jasa dan dedikasi yang telah diberikan guru kepada muridnya.

Anda dapat melakukan berbagai hal untuk memperingati Hari Guru Nasional, seperti mengucapkan secara langsung kepada guru, atau memberikan puisi bertemakan Hari Guru, kepada guru Anda.

Selain itu, Anda juga dapat saling mengirim Twibbon bertemakan Hari Guru Nasional.

Baca juga: KUMPULAN Ucapan Selamat Hari Guru Nasional 25 November, dalam Bahasa Inggris dan Indonesia

Sejarah dan Twibbon untuk Memperingati Hari Guru Nasional (Kemdikbud)

Baca juga: Kumpulan Pantun tentang Guru untuk Sambut Hari Guru Nasional 25 November 2021

Sejarah Hari Guru Nasional

Dikutip dari laman disdikbudwajo.id, 25 November ditetapkan sebagai Hari Guru Nasional berdasarkan Keppres Nomor 78 Tahun 1994.

Selain itu, 25 November juga diperingati sebagai hari ulang tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).

PGRI lahir dari organisasi Persatuan Guru Hindia Belanda (PGHB) yang berdiri di zaman kolonialisme pada 1912.

Anggota PGHB adalah para guru bantu, guru desa, kepala sekolah, dan penilik sekolah, yang umumnya bertugas di Sekolah Desa serta Sekolah Rakyat Angka Dua.

Selain PGHB, berdiri pula organisasi guru lain dengan berbagi corak misal profesi dan keagamaan.

Organisasi guru tersebut misalnya Persatuan Guru Bantu (PGB), Perserikatan Guru Desa (PGD), Persatuan Guru Ambachtsschool (PGAS), Perserikatan Normaalschool (PNS), Hogere Kweekschool Bond (HKSB).

Selain itu ada Christelijke Onderwijs Vereneging (COV), Katolieke Onderwijsbond (KOB), dan Vereneging Van Muloleerkrachte,n (VVM).

Pada 1932, PGHB berubah menjadi Persatuan Guru Indonesia (PGI) yang tidak disukai bangsa penjajah.

Penambahan kata Indonesia mengindikasikan semangat kebangsaan dan persatuan di antara guru serta tenaga kependidikan.

Setelah Belanda, Indonesia menghadapi Jepang yang melarang aktivitas PGI, menutup sekolah, dan melarang organisasi.

Namun setelah merdeka pada 17 Agustus 1945, Indonesia berhasil melakukan Kongres Guru Indonesia pada tanggal 24-25 November 1945 di Surakarta.

Dalam kongres disepakati, semua organisasi guru dengan berbagai latar belakang dihapuskan.

Guru-guru yang aktif mengajar, pensiunan guru yang aktif berjuang, dan pegawai pendidikan berada dalam satu wadah PGRI.

Dengan kesepakatan tersebut, PGRI berdiri pada 25 November 1945 seratus hari setelah proklamasi kemerdekaan.

Kemudian, berdasarkan Keppres Nomor 78 Tahun 1994, ditetapkan Hari Guru Nasional dilaksanakan bersamaan dengan ulang tahun PGRI.

Twibbon Hari Guru Nasional

Adapun Twibbon yang dapat digunakan untuk memperingati Hari Guru Nasional, yakni:

1. https://twb.nz/harigurunasional-6

2. https://twb.nz/hphariguru

3. https://twb.nz/proudbeguru

4. https://twb.nz/tempharigurunasional2021

5. https://twb.nz/hgnhutpgri7620

6. https://twb.nz/spbhut76pgridanhgn2021b

7. https://twb.nz/spbhut76pgridanhgn2021

8. https://twb.nz/spbhut76pgridanhgn2021c

9. https://twb.nz/harigurunasional-7

10. https://twb.nz/hgndanhutpgri2021

11. https://twb.nz/hgn-abdinegara

12. https://twb.nz/harigurunasionai

13. https://twb.nz/gosmarku

14. https://twb.nz/gurukutersayangg

15. https://twb.nz/gurupenggerakdps

16. https://twb.nz/harigurunasionalhru

17. https://twb.nz/harigurunasional2021nopember25

18. https://twb.nz/hgn76th

19. https://twb.nz/hgndanhutpgri2

20. https://twb.nz/sonyaharigurunasional

Cara Membuat Twibbon

Seperti yang sudah Tribunnews.com praktikkan, berikut cara membuat Twibbon:

1. Buka twibbonize.com;

2. Beberapa desain Twibbon akan ditampilkan, Anda bisa pilih;

3. Apabila Twibbon pada halaman awal tidak sesuai yang keinginan Anda, cari pada halaman selanjutnya;

4. Apabila telah menemukan Twibbon yang Anda sukai, pilih foto yang ingin dimasukkan pada Twibbon;

5. Klik "Selanjutnya";

7. Tunggu proses input selesai;

8. Twibbon secara otomatis telah terunduh pada penyimpanan.

Cara Membagikan Twibbon ke Media Sosial

Adapun cara untuk membagikan Twibbon ke media sosial, yaitu:

1. Salin clipboard untuk mendapatkan caption campaign;

2. Pilih media sosial yang untuk membagikan Twibbon tersebut;

3. Salin link campaign, lalu bagikan ke media sosial.

Baca juga: Pedoman Pelaksanaan Upacara Hari Guru Nasional 2021: Susunan, Tempat, Waktu, Pakaian Peserta Upacara

(Tribunnews.com/Arkan)

Berita lainnya seputar Hari Guru Nasional

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini