Laporan wartawan tribunnews.com, Danang Triatmojo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisioner KPU RI Hasyim Asyari mengatakan sampai sekarang belum semua satuan kerja (Satker) KPU di tingkat provinsi atau kabupaten/kota punya gedung kantor maupun gudang.
"Hingga saat ini belum semua Satker KPU di tingkat Provinsi maupun Kabupaten/Kota memiliki gudang kantor dan gudang," kata Hasyim kepada wartawan, Selasa (1/3/2022).
Berdasarkan data KPU per 10 November 2021, Satker KPU di seluruh Indonesia total punya 270 bidang tanah di mana 114 bidang seluas 298.813 meter persegi sudah tersertifikasi, sementara 156 atau seluas 509 ribu meter persegi belum tersertifikasi.
KPU juga memiliki 549 gudang, dengan rincian 272 milik sendiri, 147 pinjam pakai, dan 105 lainnya masih sewa.
Baca juga: Soal Formasi Anggota KPU dan Bawaslu 2022-2027, Komnas Perempuan: Cederai Hak Asasi Perempuan
Perihal gudang dan rumah negara, total sebanyak 524 unit, di mana 249 milik sendiri, 245 pinjam pakai, 55 masih sewa, dan 9 adalah rumah negara.
Kemudian terkait mobilitas, KPU di seluruh Indonesia total punya 6.310 kendaraan.
Rinciannya 2,786 mobil, 3.503 motor, dan 1 speed boat.
Baca juga: Sah Terpilih, Anggota KPU-Bawaslu Baru Diminta Buktikan Independensi dan Jaga Kepercayaan Publik
Hasyim menerangkan ketersediaan pemenuhan gedung kantor dan gudang penyimpanan yang dipakai untuk penyimpanan logistik pesta demokrasi berdampak besar dalam menunjang pelaksanaan penyelenggaraan Pemilu.
"Ketersediaan gedung kantor dan gudang penyimpanan logistik pemilu dan pemilihan yang memadai, menunjang pelaksanaan Pemilu dan pemilihan," ungkap Hasyim.