TRIBUNNEWS.COM - Rekrutmen Pertamina Group 2022 Experienced Hire (PWTT/Pekerja Waktu Tidak Tertentu) telah dibuka.
Pendaftaran hanya dilakukan melalui laman recruitment.pertamina.com atau email resmi recruitment@pertamina.com.
Periode registrasi dibuka mulai 29 Maret 2022 hingga 7 April 2022.
Rekrutmen Pertamina Group ini tidak dipungut biaya apapun dan tidak diwajibkan membeli tiket transportasi atau akomodasi melalui agen travel apapun.
Terdapat 84 posisi atau jabatan dengan dua jenis pekerjaan yang dibuka Pertamina pada rekrutmen Pertamina 2022.
Baca juga: Lowongan Kerja PGN bagi Lulusan D3, D4, dan S1: Simak Syarat dan Cara Daftar
Persyaratan Peserta
Persyaratan yang ada di masing-masing sub holding akan berbeda, seperti:
1. Analyst Crude & Condensate Comm. & Monet. SH Upstream di Sub Holding Upstream (PT Pertamina Hulu Energi)
- Berkewarganegaraan Indonesia
- Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun dengan pengalaman yang relevan
- Memiliki background pendidikan yang sesuai dengan IPK Min. 2.75 dari skala 4
- Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah operasi PT Pertamina Hulu Energi
- Pendidikan minimal S1/Setara, jurusan: Teknik / Ekonomi
2. Analyst Commercial Operations & Support - Regional 1 di Sub Holding Upstream (PT Pertamina Hulu Energi)