Polri tengah mengantisipasi adanya kemacetan saat arus mudik dan arus balik Lebaran 2022.
Korps Bhayangkara merencanakan bakal adanya sistem ganjil genap di sejumlah ruas tol.
Menurut Eddy, pihaknya juga sekaligus akan memberlakukan sistem rekayasa lalu lintas satu arah atau one way.
Untuk arus mudik, pemberlakuan one way akan dimulai di sepanjang jalan tol Jakarta-Cikampek hingga Kalikangkung.
Meski ada pemberlakuan kebijakan ganjil genap di sejumlah ruas tol, Polri tidak akan melakukan razia dan checkpoint saat arus mudik Lebaran 2022.
"Tidak ada razia, saya ulangi, tidak ada razia, tidak ada checkpoint," ujar Brigjen Ahmad Ramadhan.(tribun network/igm/dod)