TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini profil Jonathan Natakusuma Sariaatmadja, anak bos Emtek yang menikahi putri ketiga pengusaha pemilik MNC Grup Hary Tanoesoedibjo, Jessica Tanoesoedibjo.
Setelah lamaran pada akhir Januari lalu, Jonathan Natakusama dan Jessica Tanoesoedibjo resmi menikah.
Pernikahan keduanya dilangsungkan di Jakarta pada Jumat (22/4/2022).
Dalam pernikahan itu, Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet), dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi saksi pernikahan.
"Kemajuan suatu negara sangat ditentukan oleh kualitas keluarga di dalamnya. Karenanya, untuk menjadi bangsa yang besar, harus dimulai dengan menciptakan keluarga yang berkualitas. Mengingat keluarga adalah unit terkecil dalam sistem sosial kemasyarakatan dan kebangsaan."
"Sebagai pasangan muda yang memiliki latar belakang pendidikan dan karier yang cemerlang, Jonathan dan Jessica harus bisa menjadi teladan dan inspirasi bagi pasangan muda lainnya," ujar Bamsoet usai menjadi saksi pernikahan Jonathan dan Jessica, di Jakarta, Jumat (22/4/22).
Baca juga: Presiden Jokowi dan Bamsoet Jadi Saksi Pernikahan Putri Hary Tanoesoedibyo
Profil Jonathan Natakusama, Anak Bos Emtek
Jonathan Natakusuma merupakan putra dari Fofo Sariaatmdja.
Fofo Sariaatmdja adalah saudara dari Eddy Kusnadi Sariaatmadja, pendiri PT Elang Mahkota Teknologi (Grup Emtek), grup besar perusahaan di Indonesia yang membidangi teknologi, media, dan telekomunikasi.
Salah satu anak usaha Emtek adalah perusahaan televisi SCTV.
Dikutip dari laman resmi Emtek, Fofo Sariaatmdja saat ini menjabat sebagai Komisaris PT Elang Mahkota Teknologi (Grup Emtek).
Lahir dari keluarga pengusaha, Jonathan Natakusuma mendapatkan pendidikan yang baik hingga ke luar negeri.
Berdasarkan keterangan Bambang Soesatyo, Jonathan adalah lulusan sarjana dari University of Western Australia.
Kemudian melanjutkan pendidikan dengan meraih gelar Master dari Universitas Harvard dalam Ilmu Komputer dan Pengembangan Ekonomi.