TRIBUNNEWS.COM - Berikut update terkait pencarian putra sulung Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril pada hari kelima, Senin (30/5/2022).
Pada pencarian hari kelima, pihak kepolisian di Swiss akan melakukan pencarian di wilayah Eichholz hingga Wohlensee.
Pencarian akan dilakukan menggunakan metode yaitu berjalan kaki, perahu, drone, serta dengan cara penyelaman.
“Pencarian dimulai pada pagi hari serta mencakup wilayah dari Eichholz hingga Wohlensee, dan berfokus di antara pintu air Schwelenmaetelli dan Engehalde,” tulis KBRI Bern dikutip dari kemlu.go.id, Selasa (31/5/2022).
Baca juga: Turut Prihatin atas Hilangnya Eril, Jokowi Telepon Ridwan Kamil hingga Sandiaga Uno Vakum Medsos
Baca juga: Update Pencarian Eril, Wali Kota Bern Sampaikan Simpati pada Ridwan Kamil
Adapula kunjungan yang dilakukan oleh Wali Kota Bern, Alec Van Graffenried.
KBRI Bern melaporkan, Alec memberikan simpati kepada Ridwan Kamil dan istrinya, Atalia Praratya.
Selain itu, Alec juga mengungkapkan pihaknya akan memberikan dukungan maksimal terkait pencarian terhadap Eril.
“Dalam kesempatan yang sama, Bapak Ridwan kamil serta Ibu Atalia juga bertemu dengan Bapak Heinrich, penduduk Bern yang pada saat kejadian juga ikut membantu adik perempuan Eril dan temannya naik ke daratan ketika itu,” kata KBRI Bern.
Diberitakan Tribunnews sebelumnya, pencarian juga telah dilakukan pada hari keempat setelah hilangnya Eril di Sungai Aare pada Minggu (30/5/2022).
Adapun pencarian dipimpin oleh Kepolisian Maritim Bern dengan menggunakan perahu serta peralatan pengawasan bawah air.
Selain itu, lokasi pencarian dipersempit hanya di titik yang dianggap paling potensial saja.
“Pada Minggu pagi, pencarian menggunakan perahu serta peralatan pengawasan bawah air."
"Pencarian juga dipersempit dengan hanya dilakukan di titik-titik yang dianggap potensial,” tulis keterangan tersebut.
Kemudian, pada pukul 19.00 waktu setempat, pencarian dinyatakan belum membuahkan hasil.
Baca juga: Momen Haru Saat Ridwan Kamil Bertemu Warga Swiss yang Selamatkan Putrinya