Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Penanggulangan Bencana, Ribka Tjiptaning mengatakan stunting bukan hanya masalah kesehatan namun bisa jadi bencana sosial.
Hal itu diungkapkan Ribka saat acara Gebyar Inovasi Pelayanan Kesehatan Rakyat yang digelar PDIP di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Sabtu (18/6/2022).
Ribka memastikan pihaknya sangat menaruh perhatian atas masalah stunting di tanah air.
Selain memperkuat mengenai kebijakan, kata dia, PDIP juga gencar melakukan sosialisasi dan edukasi.
"Hari ini kita semua perlu nanti disuluh untuk masalah stunting. Stunting ini bukan hanya masalah kesehatan tetapi juga bisa menjadi bencana sosial," kata Ribka.
Baca juga: Rayakan Bulan Bung Karno, Ketua DPR Sosialisasi Cegah Stunting ke 500 Ibu Hamil dan Calon Pengantin
Ribka mengklaim Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri sudah menyuarakan hal tersebut jauh-jauh hari.
"Saya pernah bikin dengan Ibu Ketum, seribu ibu hamil yang (diundang), yang datang 2 ribu lebih. Begitu Ibu Ketum pidato, langsung lahir tiga orang. Tadi saya sudah bilang sama Ibu Ketua DPR, sebelum acara ini, tiga orang sudah memberikan informasi yang tadinya sudah didaftar tiga orang, juga lahir langsung," ujarnya.
Dalam acara ini, Ribka juga melaporkan terdapat tenaga posyandu dari sekitar Kecamatan Kebagusan dan Pasar Minggu.
Hadir juga dari Kepala Dinas Kesehatan Jakarta Selatan dan Puskesmas.
Setidaknya dalam kegiatan ini ada tujuh dokter, sepuluh bidan, sepuluh perawat, dan 15 ambulans.