TRIBUNNEWS.COM - Mantan Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) melakukan pertemuan di Cikeas pada Kamis (23/6/2022).
Hal tersebut diungkapkan oleh Staf Pribadi Presiden RI Ke-6, Ossy Dermawan melalui akun Twitter pribadinya, @Ossy Dermawan.
Ossy menyebut, pertemuan SBY dan JK itu berlangsung dalam suasana yang penuh keakraban.
Bahkan SBY dan JK juga sempat mengenang kebersamaan mereka di masa lalu ketika masih menjabat sebagai presiden dan wakil presiden.
"Hari ini, 23 Juni 2022 Pkl. 09.45 WIB, mantan Wapres Bapak Jusuf Kalla bertemu dengan Bapak SBY di Cikeas. Pertemuan di antara dua sahabat tersebut berlangsung dalam suasana yang penuh keakraban."
Baca juga: Kenang Sosok Ibu Ani, SBY: Pengabdian Pada Negara Tak Mengenal Usia
"Sambil mengenang kebersamaan masa lalu ketika sedang mengemban amanah rakyat," tulis Ossy dalam cuitannya.
Ossy menambahkan, dalam kesempatan tersebut, SBY dan JK juga saling bertukar pikiran terkait masa depan bangsa.
Walaupun saat ini keduanya memang sudah tidak aktif lagi di dunia politik, SBY dan JK masih mau memikirkan jalan bagi Indonesia yang lebih baik dan Sejahtera.
"Dalam pertemuan tsb jg dilakukan tukar menukar pikiran & pandangan menyangkut masa depan bangsa & negara kita.
Meskipun keduanya tidak lagi aktif dlm kegiatan politik sehari-hari, namun masih terpanggil utk ikut memikirkan jalan menuju Indonesia yg lebih baik & lebih sejahtera," terang Ossy.
Baca juga: Lukisan Karya SBY Dipamerkan Dalam Acara Mengenang Almarhumah Ani Yudhoyono
SBY Ajak JK Melihat Galeri Lukisannya
Dalam video yang diunggah oleh Ossy, SBY terlihat mengajak JK untuk masuk ke galeri yang berisi lukisan-lukisan karyanya.
SBY juga kerap menceritakan bagaimana proses pembuatan lukisannya tersebut.
Sembari melihat lukisan, SBY dan JK pun berbincang terkait kegiatannya setelah tidak lagi aktif di dunia politik.