News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Arti Penting Proklamasi Bagi Bangsa Indonesia dari Berbagai Aspek, Politik hingga Pendidikan

Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ir. Soekarno saat sambutan dan membacakan teks proklamasi - Berikut arti penting atau makna proklamasi kemerdekaan bagi Indonesia dari berbagai aspek.

TRIBUNNEWS.COM - Proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia diperingati setiap tanggal 17 Agustus. 

Proklamasi merupakan tonggak sejarah berdirinya tanah air. 

Proklamasi Kemerdekaan bangsa Indonesia juga terjadi melalui proses yang tidak mudah di tengah perjuangan rakyat untuk merdeka.

Bertahun-tahun bahkan berabad-abad Indonesia melawan penjajahan. 

Hingga pada akhirnya dinyatakan merdeka dari negara penjajah.

Dikutip dari kemendikbud.go.id dan gramedia.com berikut ini adalah arti penting proklamasi bagi bangsa Indonesia dari berbagai aspek:

1. Politik

Dari segi politik, tentunya Indonesia memiliki kedaulatan rakyat. 

Dengan adanya Proklamasi Kemerdekaan, Indonesia mendapat pengakuan dari segenap rakyat bahwa pemerintahan terlepas dari segala bentuk penjajahan.

Proklamasi kemerdekaan juga menjadi tanda bangsa Indonesia telah berhasil mendirikan bangsa dan negara yang baru, NKRI yang bebas dan merdeka.

Selain itu, proklamasi menyatakan Indonesia sebagai bangsa yang berdaulat dan mempunyai kedudukan sejajar dengan bangsa-bangsa lain di dunia.

Setelah proklamasi, bangsa Indonesia dapat menentukan sikapnya tanpa intervensi negara lain.

2. Sosial

Adanya proklamasi kemerdekaan juga menjadi tanda segala bentuk diskriminasi rasial dihapuskan dari bumi bangsa Indonesia.

Selain itu juga, semua warga negara Indonesia dinyatakan memiliki hak dan kewajiban yang sama dalam segala bidang.

Tidak ada perbedaan suku, ras, agama, atau bahkan antargolongan. 

Semuanya sama, hanya ada satu kata, yakni Indonesia.

Baca juga: Launching Lomba Baca Teks Proklamasi, PKS Harap Pemuda Jadi Proklamator Masa Kini

3. Ekonomi

Adanya proklamasi kemerdekaan berarti tidak ada lagi monopoli dan perampasan hak kekayaan negara oleh bangsa asing.

Bangsa Indonesia memiliki kekuasaan menguasai dan mengelola sumber-sumber daya ekonomi secara mandiri untuk menuju masyarakat sejahtera.

Hal tersebut sesuai dalam UUD 1945 Pasal 33.

4. Budaya

Dalam aspek budaya, proklamasi kemerdekaan juga sangat berarti dan memiliki makna yang besar.

Indonesia sendiri merupakan negara majemuk yang kaya akan budaya.

Makna proklamasi dalam aspek budaya bagi negara Indonesia memiliki kepribadian nasional yang berasal dari kebudayaan bangsa indonesia itu sendiri.

Nilai-nilai kepribadian bangsa ini tecermin dalam Pancasila. 

Yakni mulai dari ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, demokrasi, hingga keadilan sosial.

5. Pendidikan

Makna proklamasi kemerdekaan di bidang pendidikan, berarti pendidikan di Indonesia dapat merdeka seutuhnya.

Dengan adanya proklamasi setiap anak di Indonesia berhak mendapatkan pendidikan dengan wajib belajar selama 12 tahun. 

Seluruh rakyat Indonesia, baik wanita maupun pria, miskin maupun kaya, dapat menempuh pendidikan yang sesuai.

Standar kualitas setiap lembaga pendidikan ini mempunyai kesamaan taraf guna membangun generasi yang berkualitas.

(Tribunnews.com/Milani Resti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini