News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Polisi Tembak Polisi

Bharada E Peragakan Adegan saat Todongkan Pistol Ke Brigadir J di Rumah Dinas Ferdy Sambo

Penulis: Gita Irawan
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tersangka dalam kasus dugaan pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, Bharada E, memeragakan adegan menodongkan pistol kepada pemeran Brigadir J di rumah dinas Ferdy Sambo di Kompleks Polri Duren Tiga Jakarta Selatan pada Selasa (30/8/2022).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tersangka dalam kasus dugaan pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, Bharada E, memeragakan adegan menodongkan pistol kepada pemeran Brigadir J di rumah dinas Ferdy Sambo di Kompleks Polri Duren Tiga Jakarta Selatan pada Selasa (30/8/2022).

Awalnya, Bharada E dengan pistol di pinggangnya tampak berdiri di hadapan pemeran Brigadir J di sebuah ruangan di rumah dinas Sambo.

Terlihat, pemeran Brigadir J dalam posisi setengah jongkok dengan kedua tangan seperti gestur menyerah.

Bharada E kemudian mencabut pistol di pinggangnya dan menodongkan senjata kepada Brigadir J di hadapannya.

Dalam adegan yang ditayangkan di kanal Youtube TV Polri TV Radio tersebut tidak terlihat tersangka lain di sekitarnya.

Adegan tersebut ditampilkan saat proses rekonstruksi tewasnya Brigadir J di rumah dinas Sambo di Kompleks Polri Duren Tiga Jakarta Selatan pada Selasa (30/8/2022).

Adegan tersebut merupakan bagian dari seluruh rangkaian adegan rekonstruksi pembunuhan Brigadir J.

Baca juga: Rekonstruksi di Rumah Sambo: Brigadir J Sempat Menunduk Memohon Tak Ditembak oleh Bharada E

Sebelumnya Kadiv Humas Divisi Mabes Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan ada 27 adegan yang diperagakan di rumah dinas Sambo. 

"Di rumah Kompleks Duren Tiga sebanyak 27 adegan terkait peristiwa pembunuhan Brigadir J," kata Dedi sebelum rekonstruksi di rumah pribadi Sambo di Jalan Saguling III Duren Tiga Jakarta Selatan pada Selasa (30/8/2022).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini